Kamis, 16 Januari 2014

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18 Desember 2013



Orang jaman dulu membagi usia manusia ke dalam musim semi, panas, gugur dan dingin. Cuaca musim semi bagus, usia 20 tahun kebawah adalah musim semi; 20-40 tahun adalah musim panas; 40-60 tahun adalah musim gugur; 60-80 tahun adalah musim dingin. Sampai pada musim dingin, selanjutnya sudah tidak ada lagi.

Setelah usia 80 tahun, kapan saja dapat meninggal dunia, maka itu harus senantiasa memiliki persiapan ke arah tersebut, kapan saja siap untuk pergi. Jika sudah tiba waktunya tentu saja harus pergi, tetapi masalahnya harus ke mana?

Orang yang baik hati dan perbuatannya juga bajik maka akan terlahir di surga, Buddha Dharma menyebutnya sebagai Alam Dewa; jika kebajikannya tidak sempurna, kebajikannya lebih banyak daripada kejahatan, maka terlahir di alam manusia; sebaliknya jika kejahatannya lebih besar daripada kebajikan, maka terlahir di tiga alam penderitaan. Maka itu hendak ke mana, tujuannya harus jelas, setelah usia 60 tahun maka harus serius mempersiapkan urusan akhir ini, kelak ke mana tujuanku?

Andaikata dapat bertemu dengan Ajaran Sukhavati, maka jalinan jodoh ini sungguh mendalam, para Buddha akan memberikan ucapan selamat padamu. Mengapa demikian? Anda memiliki kesempatan dalam kehidupan ini juga untuk terlepas dari tumimbal lahir, terlahir ke Alam Sukhavati, selamanya berpisah dengan enam alam tumimbal lahir. Inilah keunggulan tanpa batas yang ditampilkan oleh Aliran Sukhavati diantara seluruh pintu Dharma lainnya, lagipula setiap orang memiliki syarat untuk terlahir di sana, serta semua insan dapat melatih metode ini, baik itu adalah orang kaya maupun miskin, pria wanita tua ataupun muda.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18 Desember 2013


 古人把人的一生分作春夏秋冬,春天好,二十歲以前,春天;二十到四十,夏天;四十到六十,秋天;六十到八十,冬天。冬天,既然到了冬天,往後沒有了。八十以後叫風燭殘年,不定什麼時候就走了,所以心態上要做圓滿的準備,準備隨時要走。走是一定要走,但是去什麼地方?善心善行他去的是天堂,佛法講天道;善心善行不很圓滿,他善多於惡,人道;惡多於善,三惡道。所以去到哪裡要知道,六十以後就要非常認真準備自己的後事,我將來到哪裡去?

  那遇到佛法、遇到淨宗,這個緣太勝了,諸佛都向你道賀。為什麼?你有機會在這一生當中超越六道輪迴,往生極樂世界,跟六道輪迴永遠告別了。這是淨宗在無量法門裡面顯現出無比殊勝,而且怎麼?人人都有條件,人人都能修,不分富貴貧賤,不分男女老少。

二零一二淨土大經科註  (第五四五集)  2013/12/18









Sejak jaman dulu hingga sekarang, sudah berapa praktisi yang melatih diri sepanjang hidupnya, usia belasan tahun sudah mengenal Buddha Dharma, sampai usia 80 atau 90 meninggal dunia, tetapi masih bertumimbal lahir lagi. Tidak tahu berapa banyak praktisi sedemikian! Sedangkan yang berhasil jumlahnya sangat kecil sekali.

Penyebabnya adalah seperti yang diberitahukan Master Yin Guang kepada kita yakni tulus dan hormat, kaitannya ada di sini, ketulusan dan rasa hormat dalam diriku masih belum cukup, sedangkan khayalan, pikiran diskriminasi dan kemelekatan masih begitu kental, sehingga melampaui hati kita yang melatih diri, maka itu masih harus bertumimbal lahir lagi. 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18 Desember 2013


古往以來,多少人修一輩子,十幾歲就聞到佛法,到八、九十歲老死,依舊搞輪迴。不知道有多少人!修學佛法超越了,少之又少。這個原因,印光法師告訴我們,誠敬,關係就在此地,我們的真誠心不夠,我們的恭敬心不夠。我們對自己,妄想分別執著這個心非常非常之濃,敵過我們修道的這個心,所以還得搞輪迴。

二零一二淨土大經科註  (第五四五集)  2013/12/18
  










Polusi adalah buah akibat, apa yang merupakan benih sebabnya? Yakni hati yang tercemar maka lingkungan juga ikut mengalami pencemaran. Di dalam Ajaran Mahayana sering disebutkan “segala sesuatu muncul dari pikiran”, dan juga mengatakan bahwa “lingkungan berubah mengikuti perubahan pikiran”.

Pertama-tama adalah tubuh jasmani kita, masa kini orang mengatakan badan tidak sehat, begitu banyak ragam penyakit, darimana datangnya? Yakni dari pikiran kita. Setiap hari memikirkan yang buruk, maka penyakit pun muncul; setiap hari memikirkan yang tidak baik, maka pencemaran lingkungan pun jadi semakin parah, bencana pun jadi banyak, semua ini adalah hasil dari apa yang dipikirkan.

Bagaimana cara mengatasinya?  Pertama-tama harus cari akar permasalahannya terlebih dulu, yakni niat pikiran yang timbul, lepaskan semua niat pikiran negatif dan buruk, maka pikiran positif dan baik akan muncul dengan sendirinya, dampak yang akan diperoleh, yang pertama adalah kesehatan, yang kedua adalah lingkungan selaras musim tiba pada waktunya, bencana takkan timbul, ini adalah penyelesaian dari pikiran. 

Orang jaman kini tidak mempercayainya, mengira bahwa bencana itu akibat ulah alam, sama sekali tidak berkaitan dengan pikiran dan tindakan kita. Ini adalah moha (kebodohan).

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18 Desember 2013  



染污是果,因是什麼?因是心染污了,環境就染污了。大乘教裡常講「一切法從心想生」,法從哪來的?心想的;又說「境隨心轉」。首先我們的生理、我們的身體,現在人身體不健康,疾病很多,從哪裡來的?從心想生。天天想不善,病痛就生起來;天天想不善,居住的環境染污就嚴重,災難就多,全是心想的。怎麼樣來挽救?首先從根本下手,根本就是起心動念,把一切負面的念頭、不善的念頭統統放下,善的念頭、好的念頭生起來,第一個我們身心健康,第二個居住環境風調雨順,任何災難都不會感染,這從心理上治療。現在人不相信,認為這是自然災害,與我們的心、與我們的行為不相干。這是什麼?這是愚痴。

二零一二淨土大經科註  (第五四六集)  2013/12/18